Dosen FIK UMJ Terapkan Budaya Belajar Baru

Facebook
Twitter
WhatsApp

Selain meningkatkan kompetensi sesuai bidang keilmuan, studi di luar negeri bisa memberikan banyak hal berguna lainnya. Hal itu dirasakan langsung oleh Ninik Yunitri, M.Kep., Ns., Sp.Kep.J., Ph.D., dosen muda Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah Jakarta (FIK UMJ) yang menyelesaikan studi doktoral di Taipei Medical University (TMU) pada 2023 lalu.

Ninik, yang sebelumnya menjalani studi Magister dan Spesialis Keperawatan Jiwa di Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, mengakui bahwa lingkungan pertemanan yang sangat akademis di Taipei memacunya untuk tidak tertinggal dari teman-temannya di kelas internasional. Ia menuntut ilmu dengan semangat dan berdisiplin sampai berhasil meraih  gelar Ph.D., walaupun beberapa kali harus dirawat di rumah sakit karena kelelahan.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/wawancara/dosen-fik-umj-terapkan-budaya-belajar-baru/