UMJ Terima Kunjungan SMAN 8 Tangsel

Facebook
Twitter
WhatsApp

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menerima kunjungan SMA Negeri 8 Tangerang Selatan, Selasa, (12/12/2023). Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari kerja sama antara UMJ dengan SMAN 8 Tangerang Selatan, dengan melaksanakan kuliah umum dan campus tour. Sebanyak 239 siswa disambut di dua tempat berbeda yakni Aula KH Mas Mansoer Fakultas Agama Islam UMJ dan Aula Fakultas Hukum UMJ.

Baca juga : Rektor UMJ Kunjungi SMAN 8 Tangsel

Rektor UMJ, Prof. Dr. Ma’mun Murod, M.Si., dalam kesempatan ini menyampaikan materi ideologi pancasila di Aula FAI UMJ. Menurutnya, ideologi Pancasila harus tumbuh dari sekolah, di mana setiap siswa merupakan cikal bakal calon pemimpin di masa depan. “Sebagai seorang pemimpin sudah sepantasnya terus meningkatkan kapasitas menjadi insan yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. Tentu semua itu akan didapat melalui pendidikan yang baik,” Ungkap Ma’mun.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2023/12/umj-terima-kunjungan-sman-8-tangsel/