Warek I : Implementasi Nilai Teologi Al-Ma’un dalam KKN UMJ 2023

Facebook
Twitter
WhatsApp

Diamanapun KKNnya nilai-nilai Teologi Al-Ma’un harus tetap diimplementasikan sebagai spirit Muhammadiyah dan tentunya mahasiswa akan belajar menjadi pribadi yang berkompeten dan tangguh. Hal ini disampaikan oleh Wakil Rektor I UMJ Dr. Muhammad Hadi, S.Kp., M.Kep. dalam sambutannya pada saat pembekalan KKN UMJ 2023 via Zoom Meeting pada, Selasa (25/07/2023).

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UMJ menyelenggarakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2023, yang setiap tahunnya dilaksanakan. KKN UMJ 2023 ini bertemakan “Implementasi Teologi Al-Ma’un Menuju Mahasiswa Peduli dan Berkemajuan”.

Baca Juga : Mahasiswa KKN UMJ Harus Bijak Bermedia Sosial

Acara Pembekalan KKN UMJ 2023 ini dihadiri oleh Wakil Rektor I UMJ Dr. Muhammad Hadi, S.Kp., M.Kep., Ketua LPPM UMJ Prof. Dr. Tri Yuni Hendrawati, ST., M.Si., Ketua Pelaksana KKN UMJ 2023 Dr. Lusi Andriyani, M.Si. Pemateri Pembekalan KKN UMJ 2023 Ummul Habibah Hasyim, ST., M.Eng. dan Reddy Oktariawan, S.Kom. ikut serta juga Mahasiswa UMJ yang menjadi peserta KKN UMJ 2023.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2023/07/warek-i-implementasi-nilai-teologi-al-maun-dalam-kkn-umj-2023/