Kategori
Berita Kampus

Wakil Rektor I UMJ Terpilih Jadi Ketua FOKAL IMM DKI Jakarta Periode 2024-2029

Wakil Rektor I Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Dr. Muhammad Hadi, S. KM., M. Kes., terpilih sebagai Ketua Umum Forum Keluarga Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (FOKAL IMM) DKI Jakarta periode 2024-2029.

Pemilihan dilakukan dalam Musyawarah Wilayah (Musywil) FOKAL IMM dan Reuni Akbar Alumni IMM Se-Jakarta di Auditorium Kasman Singodimedjo, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UMJ, Rabu (28/08/2024).

Baca Juga : Musywil FOKAL IMM DKI Jakarta Digelar di UMJ

Pemilihan dilakukan dengan melibatkan Koordinator Daerah (Korda) Fokal IMM tingkat Kabupaten atau Kota yakni Cirendeu, Ciputat, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, dan Jakarta Timur sebagai peserta.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2024/08/wakil-rektor-i-umj-terpilih-jadi-ketua-fokal-imm-dki-jakarta-periode-2024-2029/

Kategori
Berita Kampus

Pengajian Fokal IMM Bahas Muhammadiyah dan Pemilu 2024.

Forum Keluarga Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (FOKAL IMM) menggelar pengajian bertema Muhammadiyah dan Pemilu 2024 yang digelar secara daring pada Minggu, (25/09/2023).

Muhammadiyah merupakan organisasi islam yang hadir sebelum Indonesia merdeka pada tahun 1945. Berdasarkan dokumen risalah baik dalam sejarah dan muktamar yang berkaitan dengan politik, Muhammadiyah selalu berperan aktif, karena meyakini bahwa islam dan politik tidak terpisahkan. Berpacu dengan keputusan muktamar ke- 44 di tahun 2000, warga Muhammadiyah perlu mengambil bagian dan tidak boleh apatis dalam kehidupan politik melalui berbagai saluran secara positif sebagai wujud bermuamalah.

Baca juga : Rektor UMJ Terpilih Jadi Ketua Umum Fokal IMM Periode 2023-2028

“Secara pemikiran, pemilu bagaimanapun tetap harus diikuti baik dalam kepentingan dakwah maupun kepentingan bagaimana kader-kader perserikatan mampu berperan memposisikan diri dalam pemilu 2024. Muhammadiyah tidak berafiliasi dengan politik manapun, itu yang menjadi pegangan Muhammadiyah hingga saat ini, walaupun dalam penyelenggaraannya Muhammadiyah selalu turut serta,” pungkas Sekjen Kornas IMM, Yusuf Warsyim membuka pengajian.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2023/09/pengajian-fokal-imm-bahas-muhammadiyah-dan-pemilu-2024/

Kategori
Berita Kampus

Rektor UMJ Terpilih Jadi Ketua Umum Fokal IMM Periode 2023-2028

Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Dr. Ma’mun Murod Al Barbasy, M.Si., terpilih sebagai Ketua Umum Fokal IMM periode 2023-2028. Pemilihan dilakukan dalam Musyawarah Nasional (Munas) FOKAL IMM ke-V bertema Kolaborasi Memajukan Indonesia, yang diselenggarakan di hotel Puri Senyiur, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (25/06/2023).

Baca juga : Munas FOKAL IMM Akan MemilIh Pimpinan Baru

Pemilihan dilakukan secara e-voting dengan melibatkan 182 peserta Munas yang terdiri dari perwakilan wilayah se-Indonesia di mana setiap peserta memilih 13 orang untuk menjadi formatur. Kemudian, 13 nama formatur yang terpilih akan menentukan struktur kepengurusan FOKAL IMM selama lima tahun ke depan.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2023/06/rektor-umj-terpilih-jadi-ketua-umum-fokal-imm-periode-2023-2028/