Kategori
Berita Kampus

UMJ Jalin Kerja Sama dengan Portal Karir SeeMeCV

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) melalui Career Center melakukan kerja sama dengan portal karir SeeMeCV yang menyediakan media bagi lembaga pendidikan, perusahaan, dan rekruter untuk menampung para pencari kerja serta memiliki sistem pelacakan bagi para lulusan yang sudah bekerja. Kerja sama itu ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) di Ruang Rapat Lantai 3 Rektorat, Gedung Civilization Center, Jumat (15/3/24).

Baca juga : Mahasiswa dan Alumni UMJ Antusias Ikuti Career Expo 2024

Penandatanganan MoU dilakukan oleh Wakil Rektor I UMJ Dr. Muhammad Hadi, S.Kp., M.Kep., didampingi Wakil Rektor III Dr. Rini Fatma Kartika, S.Ag., MH., Kepala Bagian Career Center Anis Setiyanti, M.Pd., dan Kepala Kantor Kerja sama dan Urusan Internasional (KKUI) Endang Zakaria dengan Director SeeMeCV David Padgett ditemani Country Head SeeMeCV Indonesia Nendy Fernandy.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2024/03/umj-jalin-kerja-sama-dengan-portal-karir-seemecv/

Kategori
Berita Kampus

FISIP UMJ dan FIKOM UMT Jakarta Jalin Kerja Sama

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta (FISIP UMJ) dan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Mpu Tantular (FIKOM UMT) Jakarta resmi menjalin kerja sama yang ibu4d ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA), Kamis (25/01/2024).

Baca juga : Universiti Utara Malaysia Kembali Kunjungi FISIP UMJ

Penandatanganan dilakukan oleh ibu4d Penandatanganan dilakukan oleh Dekan FISIP UMJ, Prof. Dr. Evi Satispi, M.Si., dan Dekan FIKOM UMT Jakarta, Sitinah, Sos, M.M., di Ruang Rapat FISIP UMJ. Satinih menerangkan bahwa ruang lingkup kerja sama ialah pengabdian masyarakat, penelitian, ibu4d dan pendidikan pengajaran.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2024/01/fisip-umj-dan-fikom-umt-jakarta-jalin-kerja-sama/

Kategori
Berita Kampus

Kunjungan Kedua, UM Kendari Tindak Lanjuti Kerja Sama Dengan FKK UMJ

Fakultas Kedokteran dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Jakarta (FKK UMJ) kembali menerima kunjungan kedua dari Universitas Muhammadiyah Kendari (UM Kendari), di Ruang Rapat FKK UMJ, Jumat (29/12/23).

Baca juga : FKK UMJ Terima Kunjungan Studi Banding UM Kendari

Sebelumnya, UM Kendari melakukan studi banding dalam rangka percepatan pembangunan Fakultas Kedokteran. Kunjungan kali ini merupakan tindak lanjut dalam rangka bantuan kerja sama oleh UMJ untuk pembangunan Fakultas Kedokteran di UM Kendari.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2023/12/kunjungan-kedua-um-kendari-tindak-lanjuti-kerja-sama-dengan-fkk-umj/

Kategori
Berita Kampus

UMJ Jalin Kerja Sama dengan BNN

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) dan Badan Narkotika Nasional (BNN) melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama di Auditorium Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Rabu (18/10/2023). Lembar kerja sama ditandatangani oleh Rektor UMJ Prof. Dr. Ma’mun Murod, M.Si., dan Sekretaris Utama BNN Irjenpol, Tantan Sulistyana, SH., S.IK. MM.

Baca juga : UMJ Jalin Kerjasama dengan Guangxi Minzu University China

Potensi dan peluang kerja sama antara BNN dengan UMJ cukup luas. Kerja sama dilakukan tidak hanya dalam lingkup sosialisasi dan penyuluhan, tapi juga pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Hal ini ditegaskan oleh Rektor UMJ, Prof. Dr. Ma’mun Murod, M.Si., seusai penandatanganan.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/kerja-sama/2023/10/umj-jalin-kerja-sama-dengan-bnn/

Kategori
Berita Kampus

FH UMJ Kerja Sama dengan Kantor Pengadilan Agama Jakarta Barat

Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Jakarta (FH UMJ) sepakati kerja sama dengan Pengadilan Agama (PA) Jakarta Barat, Kamis (12/10/2023). Lembar nota kesepahaman ditanda tangani oleh Dekan FH UMJ Dr. Dwi Putri Cahyawati, MH., dan Ketua PA Jakarta Barat Drs. Cik Basir, MH., di Aula PA Jakarta.

Baca juga : PKKMB FH UMJ Undang Hakim MA dan MK

Kerja sama yang disepakati meliputi beberapa ruang lingkup mulai dari program magang mahasiswa, pelatihan, seminar, lokakarya dan sejenisnya, pendidikan dan penelitian, pengabdian kepada masyarakat, pengembangan sumber daya manusia, serta sosialisasi.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/kerja-sama/2023/10/fh-umj-kerja-sama-dengan-kantor-pengadilan-agama-jakarta-barat/

Kategori
Berita Kampus

UMJ Jalin Kerja Sama dengan University Centre of Naama Al Jazair

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) jalin kerja sama dengan University Centre of Naama Al Jazair, di Ruang Rektor Gedung Muhammadiyah Civilization Center, Selasa (10/10/2023). Kerja sama diresmikan dengan ditandatanganinya Memorandum of Understanding oleh Rektor UMJ Prof. Dr. Ma’mun Murod, M.Si., dan perwakilan University Centre of Naama Al Jazair Dr. Mansur Riyad.

Baca juga : UMJ Perkuat Kerja Sama dengan Yangzhou Polytechnic Institute China

Ma’mun didampingi oleh Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) Endang Zakaria, MH.,  menerima kedatangan Dr. Mansur Riyad yang merupakan Wakil Rektor Bidang Akademik. Kerja sama yang disepakati antara kedua perguruan tinggi tersebut meliputi bidang pendidikan, penelitian termasuk pertukaran mahasiswa dan dosen.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2023/10/umj-jalin-kerja-sama-dengan-university-centre-of-naama-al-jazair/

Kategori
Berita Kampus

Kedubes RI untuk Lebanon Jajaki Program Kerja Sama dengan UMJ

Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Lebanon Hajriyanto Y Tohari, mengunjungi Universitas Muhammadiyah Jakarta, di Gedung Muhammadiyah Civilization Center, Kamis (22/06/2023). Kunjungan tersebut dalam rangka penjajakan kerja sama di bidang pendidikan, penelitian dan pengembangan kebudayaan.

Baca juga : UMJ Terima Kunjungan Kedubes Turki

Rektor UMJ Dr. Ma’mun Murod, M.Si., didampingi Wakil Rektor III Dr. Rini Fatma Kartika, MH., menyambut sangat baik rencana kerja sama antara UMJ dengan Kedutaan Besar Lebanon Sejalan dengan maksud dan tujuan Dubes Luar Biasa RI di kota Beirut Lebanon, Ma’mun menyampaikan UMJ sangat terbuka untuk mahasiswa asing.

Baca selengkapnya di : https://umj.ac.id/kabar-kampus/2023/06/kedubes-ri-untuk-beirut-jajaki-program-kerja-sama-dengan-umj/