Kategori
Berita Kampus

Rektor UMJ Hadiri Launching UMAM di Perlis – Malaysia

Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Dr. Ma’mun Murod didampingi Wakil Rektor 1, Dr. Muhammad Hadi dan Kepala Kantor Kerjasama dan Urusan Internasional (KUI) Endang Zakaria menghadiri launching Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM) di kota Perlis, Malaysia (22/8/2022).

Launching UMAM ditandai dengan dilaksanakannya International Submit on Knowledge Advancement (ISKA) 2022 yang dihadiri oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Dr. Haedar Nashir dan beberapa ketua PP Muhammadiyah lainnya.

ISKA dihadiri oleh 170 utusan dari Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) termasuk beberapa pimpinan PTM yang datang dari Indonesia.

Prof. Haedar Nashir, M.Si. (Ketua Umum PP Muhammadiyah) dan Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah berkunjung ke rumah Ketua Mufti Perlis, Malaysia

ISKA yang berlangsung selama 2 hari (22-23/8/2022) di hotel Seri Malaysia Kangar Perlis dibuka oleh Raja Muda Perlis, Tuanku Syed Faizudin Putra. ISKA menampilkan beberapa narasumber dari Indonesia dan Malaysia, yaitu Prof. Dr. Azyumardi Azra, Prof. Dr. Abdul Mu’ti M.Ed, Prof. Lincolin Arsyad, dan Prof. Dato’ Seri Muhamed Mustafa Ishak.

Pada hari kedua ISKA dilaksanakan presentasi paper para dosen dari PTM yang sudah lolos seleksi oleh panitia ISKA 2022.

Ketum PP. Muhammadiyah menyampaikan keyakinannya bahwa kehadiran UMAM di Malaysia akan mempererat hubungan antara Persyarikatan Muhammadiyah dengan Kerajaan Perlis, khususnya dan masyarakat Malaysia umumnya.

“Kehadiran UMAM akan menambah keselarasan hubungan kita sebagai bangsa serumpun, karena dalam sejarahnya, Malaysia dan Indonesia merupakan saudara serumpun yang banyak memiliki kesamaan budaya, bahasa dan sejarah,” ucap Haedar Nashir. Sehingga dengan adanya UMAM ini semua bisa terjalin kembali dan Inonesia maupun Malaysia bisa sama-sama maju. (EZ)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/rektor-umj-hadiri-launching-umam-di-perlis-malaysia/

Kategori
Berita Kampus

KKN UMJ 2022 Resmi Ditutup

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menyelenggarakan Penutupan Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahun 2022, pada Selasa (23/8/2022). Agenda tersebut dilaksanakan via zoom meetings dan dihadiri oleh Dr. Lusi Andriyani, M.Si. (Ketua Panitia KKN UMJ), Prof. Dr. Ir. Tri Yuni Hendrawati, M.Si. (Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat UMJ), dan Dr. Septa Chandra, S.H., M.H. (Wakil Rektor IV UMJ), serta para civitas academica.

Dalam kesempatan tersebut. Ketua Panitia KKN UMJ, Dr. Lusi Andriyani, M.Si., memaparkan data-data mahasiswa/mahasiswi dan laporan kegiatan KKN UMJ 2022. “KKN UMJ diikuti oleh 1371 mahasiswa secara daring dan luring yang berbasis domisili. Dari kegiatan tersebut ada 8 fakultas dan dibimbing oleh 91 Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Kegiatan tersebut memiliki luaran 1362 laporan kegiatan pemnas yang terlapor dan akan terlapor. Lalu, 1168 youtube, 1321 instagram, 302 facebook, 238 twitter”, jelas Lusi.

Dari data-data dan luaran yang sudah dipaparkan. Lusi berharap luaran tersebut dapat mendukung kinerja penelitian dan pengabdian masyarakat yang bekerja sama dengan mahasiswa, serta mendukung publikasi dan juga pengenalan UMJ di lingkungan masyarakat.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UMJ, Prof. Dr. Ir. Tri Yuni Hendrawati, M.Si., mengatakan bahwa KKN merupakan proses pembelajaran dan proses memberikan reputasi yang terbaik untuk UMJ, yang sudah berdasarkan Standar Nasional Perguruan Tinggi.

“KKN merupakan proses pembelajaran sekaligus proses memberikan reputasi yang terbaik untuk UMJ. KKN wajib bagi mahasiswa UMJ karena, pertama, merupakan kegiatan akademik; kedua, merupakan proses belajar lintas dispilin keilmuan; dan ketiga, para mahasiswa dapat belajar untuk menerapkan ilmu pengetahuannya di masyarakat di bawah bimbingan DPL. Basis KKN kali ini adalah basis daripada proses pengelolaan secara online dan sudah mengacu pada Standar Nasional Perguruan Tinggi”, tutur Yuni.

Yuni juga menjelaskan bahwa laporan mahasiswa akan menjadi kinerja di Sistem Informasi Pemeringkatan Mahasiswa (SIMKATMAWA). Sedangkan laporan DPL akan menjadi program kemahasiswaan dan pengabdian masyarakat pada Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat (SEMNASKAT), serta bagi UMJ akan masuk pada Science and Technology Index (SINTA) V.3.

Lebih lanjut, Yuni yang membawakan tema UMJ dan Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dalam Penutupan KKN 2022. Ia mengatakan bahwa KKN ini mempunyai multiplier effect. “KKN ini mempunyai multiplier effect yang banyak sekali. Sesuai dengan tema kita, akhirnya UMJ mempunyai 300 mitra KKN yang merupakan dasar modal yang akan menjadi desa binaan dan lain-lain. Salah satu efek pembelajaran KKN ini yaitu kemampuan soft skill di antaranya presentasi, mengoperasikan media sosial, berkomunikasi, penerapan ilmu pengetahuan di media masyarakat, dan lain-lain”, Tegas Yuni.

Wakil Rektor IV UMJ, Dr. Septa Chandra, S.H., M.H., yang mewakili Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod Al-Barbasy, M.Si, mengungkapkan bahwa mitra yang sudah dibangun melalui KKN diharapkan bisa berkesinambungan menjadi desa binaan ataupun mitra dalam bentuk lainnya sehingga tidak terputus. “Mitra yang sudah dibangun melalui KKN diharapkan bisa berkesinambungan menjadi desa binaan ataupun mitra dalam bentuk lainnya. Sehingga tidak terputus selama satu bulan KKN saja. Ke depan tentu kita berharap pelaksanaan KKN ini terus memberikan KKN yang lebih baik pada mahasiswa, misalnya dahulu daring sekarang hybrid. Jika tahun depan keadaan lebih baik lagi, menurut saya, ada baiknya kita menawarkan kepada mahasiswa kita untuk KKN Nasional, bahkan KKN Internasional”, harap Setpa.

Selaras dengan pernyataan Yuni tentang soft skill yang didapatkan dalam pelaksanaan KKN. Menurut Septa, menjadi mahasiswa tidak cukup hanya mengandalkan kelebihan akademik, tetapi harus diikuti dengan kegiatan kemahasiswaan lain yang dapat meningkatkan dan mengembangkan soft skill. “Menjadi mahasiswa itu tidak cukup dengan hanya mengandalkan kelebihan akademik semata, tapi juga harus diikuti dengan berbagai kegiatan kemahasiswaan lainnya dengan meningkatkan dan mengembangkan soft skill. Karena ketika lulus nanti, bukan hanya indeks prestasi saja yang dilihat, tetapi juga berbagai kemampuan lain dalam bentuk soft skill yang dimiliki oleh para calon pencari kerja (lulusan) itu. Kemudian, Kementerian (dalam hal ini Kemendikbud Ristek) mewajibkan perguruan tinggi yang meluluskan mahasiswa harus juga didampingi dengan surat keterangan pendamping ijazah yang menggambarkan bagaimana soft skill daripada lulusan tersebut”, tutup Septa.

Acara penutupan KKN UMJ 2022 diakhiri dengan berbagi testimoni DPL dan mahasiswa serta foto bersama. (QF/KSU)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/kkn-umj-2022-resmi-ditutup/

Kategori
Berita Kampus

Nonton Bareng Film Kemuhammadiyahan Menuju Muktamar ke-48

Menyambut Muktamar ke-48, Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menyelenggarakan agenda Nonton Bareng di UMJ Cinema, pada tanggal 5-9 September 2022. Film-film yang diluncurkan antara lain Meniti 20 Hari, 9 Putri Sejati, Jejak Langkah 2 Ulama, dan Cita-citaku Setinggi Balon, yang diproduksi oleh Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah. UMJ ditunjuk oleh LSBO PP Muhammadiyah sebagai penyelanggara pusat Nonton Bareng dengan wilayah Jabodetabek.

LSBO PP Muhammadiyah menggunakan sistem pop up cinema dalam pemutaran filmnya dengan tujuan untuk dakwah, edukasi hak cipta, dan penggalangan dana. Sistem pop up cinema untuk dakwah dinilai sangat efektif untuk menjangkau warga yang jauh dari perkotaan. Dakwah dengan budaya khususnya hiburan akan lebih mudah dan cepat dipahami. Dakwah dengan film seperti pisau bermata dua. Ke dalam film akan mengakrabkan Muhammadiyah lebih dalam kepada anggotanya. Sedangkan untuk ke luar dakwah film ini akan menambah simpatisan dan anggota Muhammadiyah yang baru.

Jadwal tayang Nonton Bareng Tour Film Kemuhammadiyahan Menuju Muktamar 48, 5-9 September 2022.

Film pertama dari LSBO PP Muhammadiyah yaitu Meniti 20 Hari, yang diproduksi tahun 2017 dengan mengambil lokasi shooting di Palembang dan sekitarnya. Film ini menceritakan kisah perjuangan AR Fachrudin muda bersama pasukan Hizbul Wathan pada tahun 1938. Memasuki tahun 2018, LSBO PP Muhammadiyah kembali mengeluarkan film yang berjudul 9 Putri Sejati. Film ini membawa kita ke satu abad masa lalu dan melihat pahit getirnya para perempuan untuk bangkit dan maju. Di bawah bimbingan K.H. Ahmad Dahlan, mereka berproses dari pengajian Sopo Tresno menjadi Organisasi Perempuan yaitu Aisyiyah dan Nasyiyatul Aisyiyah.

Pada tahun 2019 LSBO PP Muhammadiyah bekerja sama dengan Pondok Pesantren Tebuireng. Kerja sama tersebut berhasil memproduksi film yang berjudul Jejak Langkah 2 Ulama, yang menceritakan kisah perjalanan dua sahabat, K.H. Ahmad Dahlan dan K.H. Hasyim Asy’ary sejak menjadi santri bersama dan mendirikan dua organisasi Islam terbesar di dunia yaitu Muhammadiyah dan Nahdatul Ulama, yang menjadi tiang untuk kokohnya Republik Indonesia. Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof. Haedar Nashir, M.Si., mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya segenap anggota persyarikatan Muhammadiyah dan Nadhatul Ulama untuk menonton serta mencari dan memperoleh ibra dari kedua tokoh tersebut.

“Saya atas nama PP Muhammadiyah mengajak, menghimbau, dan boleh mewajibkan segenap anggota persyarikatan Muhammadiyah dan Nadhatul Ulama, serta seluruh warga untuk menonton film Jejak Langkah 2 Ulama. Dari film ini kita bisa belajar bagaimana dua ulama ternama mengukir sejarah kemajuan umat dan bangsa. K.H. Ahmad Dahlan dan K.H. Hasyim Asy’ari merupakan teladan, maka marilah kita tonton untuk mencari dan memperoleh ibra dari kedua tokoh tersebut”, jelas Haidar.

Di masa pandemi Covid-19 LSBO PP Muhammadiyah tetap memproduksi film yang menginspirasi. Film tersebut berjudul Cita-citaku Setinggi Balon yang bekerja sama dengan Nasyiyatul Aisyiyah dan SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Malang. Film yang diproduksi tahun 2021 ini menyentuh relung anak-anak untuk tetap bercita-cita, berusaha, dan berujung do’a.

Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod Al-Barbasy, M.Si., dengan bangga mengajak seluruh warga Indonesia untuk menonton empat film yang bernafaskan Muhammadiyah tersebut di UMJ Cinema. “Saya mengajak seluruh warga Indonesia, khususnya warga persyarikatan Muhammadiyah. Untuk menonton film-film yang bernafaskan Muhammadiyah karya dari LSBO PP Muhammadiyah dalam tour film yang bernafaskan Muhammadiyah menuju Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48. Kami tunggu di UMJ Cinema”, jelas Ma’mun. (QF/KSU)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/nonton-bareng-film-kemuhammadiyahan-menuju-muktamar-ke-48/