Kategori
Berita Kampus

16 SMA Se-Jabodetabek Ikuti Turnamen Futsal Piala Bergilir FISIP UMJ

Hizbul Wathan Fustal Club (HWFC) FISIP UMJ menggelar Turnamen Futsal Piala Bergilir antar SMA/SMK pada 8-9 Agustus 2022 yang diselenggadakan di Green Park UMJ. Turnamen ini didukung oleh Bagian Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) FISIP UMJ.

Fauzan Dede Hakim Siregar, Ketua pelaksana Turnamen Futsal Piala Bergilir saat diwawancarai mengatakan kegiatan ini diikuti oleh 16 tim se-Jabodetabek. “16 Peserta terdaftar dalam turnamen ini,” tutur Fauzan. Pembukaan Turnamen Piala Bergilir dilaksanakan pada Senin (8/8) yang dibuka oleh Wakil Dekan III FISIP UMJ, Dr. Fal Harmonis dan dilanjutkan dengan pertandingan-pertandingan dari babak 16 besar hingga final.

Ketua Umum HWFC FISIP UMJ, Rafli Hidayat menegaskan tujuan terselanggaranya turnamen ini. “Tujuan utama dari turnamen ini untuk promosi UMJ khususnya FISIP UMJ,” jelasnya. Ia menambahkan antusiasme siswa di bidang futsal menjadi peluang untuk penambahanan mahasiswa baru di UMJ, khusunya FISIP UMJ. “UMJ dengan prestasi sepak bolanya menjadi daya tarik untuk siswa berkuliah di UMJ,” tambah Rafli.

R. Hiru Muhammad, S.Sos., M.I.Kom kepala bagian PMB FISIP UMJ sebagai inisiator Turnamen Futsal Piala Bergilir menjelaskan bahwa peningkatan minat futsal di kalangan remaja menjadi alasan diselenggarakannya turnamen ini. “Momentum penerimaan mahasiswa baru menjadikan turnamen ini sebagai indikator bahwa olahraga di UMJ juga menjadi perhatian dan untuk siswa yang ingin melanjutkan pendidikan di bangku kuliah diharapkan untuk menjadi bagian dari UMJ dengan keragaman fakultas yang bisa dipilih oleh siswa,” jelas Hiru. Hiru juga berharap turnamen ini dapat diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya.

Turnamen Futsal Piala Bergilir berakhir pada Selasa (9/8) dan menjadikan SMAN 97 Jakarta (3), SMK Nusantara B (2), dan SMK Nusantara A (1) keluar sebagai juara. Pemberian hadiah dilakukan saat penutupan kegiatan. Dekan FISIP UMJ, Dr. Evi Satispi, M.Si., pada sambutannya saat penutupan menyampaikan kecakapan siswa dalam bidang olahraga merupakan nilai lebih dan akan diapresiasi dengan beasiswa jika ingin melanjutkan pendidikan, khususnya di FISIP UMJ.

“Kita akan memberikan beasiswa, karena kecakapan adik-adik siswa ini dalam bidang olahraga. Kalian (siswa) sudah mempunyai nilai lebih, kompetensi lebih dalam bidang ini (olahraga),” turur Evi. Evi juga mengucapkan selamat kepada sekolah yang mendapatkan juara dalam turnamen ini. “Selamat kepada adik-adik (siswa) semua (yang mendapatkan juara), ikuti kegiatan ekstrakulikuler untuk manfaat jejaring untuk berprestasi dalam bidang non akademik, FISIP akan siap menerima kalian (siswa) untuk menjadi mahasiswa baru,” ungkap Evi.

Kepala Sekolah SMK Nusantara sekaligus Alumni FAI UMJ, Nawati mengatakan turnamen Futsal Piala bergilir akan menjadi motivasi bagi mereka (siswa) untuk mendapatkan prestasi di jenjang lebih tinggi dan meningkatkan kualitas di bidang olahraga. “Prestasi yang didapat akan menjadi peluang beasiswa untuk dapat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, terutama di Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ),” ujar Nawati.

Subhan Arbain siswa dari SMAN 97 Jakarta mengungkapkan kesan selama mengikuti turnamen ini. “Turnamen di FISIP ini membuat saya dan teman-teman merasa senang. Karena dapat bertemu dengan lawan-lawan yang bagus dan mampu memenangkan juara 3. Untuk turnamen berikutnya semoga bisa lebih besar dan meriah,” kata Subhan.

Aldi Renaldi merupakan Pemain Terbaik Turnamen Futsal Piala Bergilir yang berasal dari SMK Nusantara Kedoya menyatakan apresiasinya kepada UMJ yang telah menyelenggarakan turnamen ini. “Turnamen futsal yang diadakan UMJ dan universitas lain sangat bagus. Karena siswa yang berprestasi dalam bidang futsal bisa memperlihatkan kemampuannya,” jelas Aldi. Aldi juga berpesan kepada teman-temannya untuk memilih masa depan sesuai minat dan kemampuan.

Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si., mengapresiasi besar turnamen yang telah bergulir ini dan berharap turnamen seperti ini dapat diselenggarakan kembali di tahun-tahun selanjutnya. “Acara ini sangat bagus, acara yang bukan hanya mengasah fisik, tapi juga mengasah sportivitas, dan mengasah prestasi. Bagus bila (turnamen ini) kemudian rutin dilakukan tentu bisa melibatkan banyak sekolah-sekolah lagi,” ucap Ma’mun. (JD)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/16-sma-se-jabodetabek-ikuti-turnamen-futsal-piala-bergilir-fisip-umj/

Kategori
Berita Kampus

Tim Pengabdian Masyarakat UMJ Selenggarakan Workshop Pembuatan Merek di Desa Kuripan

Selasa (09/08), Tim Program Kegiatan Pengabdian Masyarakat Skema Kemitraan Masyarakat (PKM) Universitas Muhammadiyah Jakarta yang berhasil memperoleh Pendanaan Kemendikbud Ristek tahun 2022, menggelar kegiatan Workshop Penguatan Manajerial BUMDES dan Pelatihan Pembuatan Merek dan Kemasan untuk UMKM. Workshop digelar bagi pengurus Badan Usaha Milik Desa, kelompok tani dan pengusaha UMKM di Desa Kuripan, Ciseeng, Kabupaten Bogor.

Desa Kuripan merupakan desa binaan UMJ yang secara resmi bermitra sejak 2020 diawali dengan Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D). Namun kolaborasi keduanya dalam rangka penerapan Catur Dharma telah dilakukan sejak 2018 silam melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Bertempat di Kantor Desa Kuripan, workshop menghadirkan dua praktisi sebagai narasumber, yakni Deden Rahmanudin, S.Pd., MM. (Pendamping dan Pemberdaya Kementerian Desa sekaligus Direktur BUMDES Samigi) dan Dr. Oktaviana Purnamasari, M.Si. (Dosen Ilmu Komunikasi FISIP UMJ sekaligus anggota program pengmas) untuk memfasilitasi pengurus BUMDES, kelompok tani dan pengusaha UMKM.

Bukan pertama kali bagi Desa Kuripan menjadi mitra dalam kegiatan catur darma perguruan tinggi yang dilaksanakan UMJ. Pada kesempatan kali ini Dr. Lusi Andriyani, M.Si., selaku Ketua Program Pengmas mengatakan bahwa program yang sedang berlangsung merupakan pendanaan hibah dari Kemendikbud Ristek dalam lingkup pemberdayaan masyarakat.

“Program ini bukan tiba-tiba. Bapak dan ibu (peserta workshop) hadir di sini difasilitasi atas hibah yang diperoleh (dari Kemendikbud Ristek). Proposal kami diterima dan mendapatkan fasilitas untuk pemberdayaan masyarakat,” kata Lusi saat memberikan sambutan.

Lebih lanjut Lusi juga menjelaskan bagaimana potensi yang dimiliki Desa Kuripan dapat dikembangkan, salah satunya memanfaatkan potensi wilayah berupa sungai untuk dijadikan desa wisata. Berdasarkan pemaparan Lusi, program pengmas melibatkan peran mahasiswa lintas keilmuan diantaranya, Ilmu Komunikasi (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik), Agribisnis (Fakultas Pertanian), dan Arsitektur (Fakultas Teknik). Pelibatan mahasiswa terkait dengan kebutuhan program diantaranya pendampingan UMKM dan pembangunan desa wisata.

Menurut Lusi untuk mendukung seluruh potensi desa, kegiatan workshop penting bagi seluruh stakeholder agar potensi tersebut bisa dikembangkan. Selain dengan upaya membangun branding, kolaborasi dengan komunitas juga dapat menjadi strategi dalam memajukan Desa Kuripan.

Dr. Lusi Andriyani, M.Si. (FISIP), mewakili tim pengmas yang beranggotakan Dr. Oktaviana Purnamasari, M.Si. (FISIP), dan Dr. Meisanti, M.P. (FTAN), mengungkapkan rasa terima kasih pada Desa Kuripan atas penyambutan terhadap UMJ. Ia juga berharap bahwa program pengmas ini dapat bermanfaat bagi pengembangan Desa Kuripan.

Kehadiran tim pengmas UMJ disambut baik oleh Kepala Desa Kuripan yang diwakili oleh Ridho Ihtar, Sekretaris Desa Kuripan.

“Ini adalah satu program lanjutan. Kita sudah menjalin kerja sama sejak 2018. Alhamdulillah terus berlanjut setiap tahun selalu mengirim mahasiswa KKN. Berlanjut sampai hari ini yang juga dimotori oleh dose-dosen UMJ untuk peningkatan kapasitas Bapak dan Ibu semua,” kata Ridho.

Ridho berharap bahwa program pengmas UMJ yang ditujukan bagi warga Desa Kuripan dapat mendorong pengusaha UMKM membuat produk unggulan desa. “Mudah-mudahan kita mendapatkan ilmu dan pemahaman dari para narasumber. Semoga di tahun mendatang akan dirasakan manfaatnya oleh bapak dan ibu semua,” ungkap Ridho.

Workshop diawali dengan pemaparan Deden Rahmanudin, S.Pd., MM., tentang pengelolaan BUMDES. “Peraturan pemerintah no 11 tahun 2021 tentang BUMDES. Lahirnya PP tersebut memuat tentang bagaimana peran BUMDES. Di Kab. Bogor, dari 416 desa, baru setengahnya BUMDES yang memiliki badan hukum. Ke depannya Kuripan diharapkan menyusul didaftarkan,” jelas Deden.

Menurutnya, badan hukum penting untuk dapat berkolaborasi dengan banyak lembaga dan korporasi. Oleh karenanya penting pula bagi BUMDES untuk mulai mengarah pada pengembangan branding dan publikasi agar BUMDES dikenal khalayak dan dapat membuka peluang kerja sama. Dengan begitu, produk lokal dari Desa Kuripan dapat go national bahkan go internasional.

Mendukung pernyataan Deden pada pemaparan sebelumnya, Dr. Oktaviana Purnamasari, M.Si., dosen Ilmu Komunikasi FISIP UMJ sekaligus anggota tim program pengmas, menjelaskan pentingnya branding pagi pelaku UMKM.

“Potensi Desa Kuripan ini luar biasa. Mulai dari oyek, opak, renginang, air isi ulang, dll. Oleh karenanya penguatan dari sisi branding sangat penting. Kalau tidak diberi nama atau brand, tidak akan dikenal oleh orang,” kata Okta.

Lebih lanjut, strategi branding menjadi pembahasan menarik dan tidak kalah penting. Menurut Okta hal utama dan harus diperhatikan oleh pelaku UMKM ialah kualitas produk. Demam produk lokal yang kini sedang melanda masyarakat kota menjadi peluang besar bagi pelaku UMKM untuk mendorong produknya.

Oleh karenanya Okta menjelaskan bahwa pelaku UMKM khususnya pengusaha UMKM Desa Kuripan dapat beradaptasi dengan perkembangan teknologi untuk mengenalkan produknya. Media sosial seperti Instagram, Facebook, YouTube, dan e-commerce ‘loka pasar’ dapat dimanfaatkan untuk mengkomunikasikan produk ke pasar.

Sofiati, salah satu peserta workshop, yang memiliki  usaha di bidang konveksi (fashion wanita), mengaku senang mendapat pengetahuan lebih tentang cara membangun brand produk. “Mudah-mudahan apa yang dipelajari sekarang bermanfaat. Saya pengen bisa membuat merk dan logo. Pelatihan seperti ini penting sekali,” ujar Sofiati.

Warga Desa Kuripan, khususnya pengusaha UMKM dan pengurus BUMDES akan mendapatkan pendampingan dan pemberdayaan oleh tim pengmas UMJ hingga akhir September 2022. (DN/KSU)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/tim-pengabdian-masyarakat-umj-selenggakan-workshop-pembuatan-merk-di-desa-kuripan/

Kategori
Berita Kampus

FISIP UMJ Gelar Takziah Virtual Mengenang Dr. Retnowati WD Tuti, M.Si

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta berduka atas wafatnya Ketua Program Studi Magister Ilmu Administrasi, Dr. Retnowati WD Tuti, M.Si., yang meninggal pada Sabtu (06/08) di Rumah Sakit Sentra Medika, Cibinong, Kab. Bogor.

Retno adalah dosen FISIP UMJ yang juga pernah menjabat sebagai Dekan FISIP UMJ. Ia mulai bergabung menjadi bagian dari keluarga besar FISIP UMJ sejak 37 tahun silam. Dedikasinya untuk FISIP UMJ telah terbukti dengan banyaknya perkembangan dan kemajuan FISIP UMJ. Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang. Wafatnya Retnowati yang akrab disapa Bunda RE oleh sebagian besar koleganya, adalah seorang peneliti nasional yang kini meninggalkan warisan berupa hasil penelitian, pengabdian masyarakat, dan kemajuan bagi UMJ khususnya FISIP UMJ..

Pada tahun ini (2022), almarhumah Retno mendapatkan 3 (tiga) hibah penelitian Kemendikbudristek. Sebelum wafat, ia berusaha keras untuk menyelesaikan penelitian yang sedang dilakukanya dan tugas lainnya sebagai Ketua Prodi Magister Administrasi FISIP UMJ. Ia adalah sosok pembelajar sekaligus pendidik yang patut dijadikan teladan bagi murid dan rekan-rekannya.

Awal September tahun ini (2022), Retno dijadwalkan akan diajukan sebagai kandidat Guru Besar dengan total kum 1050. Namun takdir tidak mengamini cita-cita besar Retno. Lahirnya Program Doktor Ilmu Administrasi FISIP UMJ juga tidak terlepas dari tangan dingin Retno. Dedikasi Retno sangat bermanfaat bukan hanya untuk dirinya, tapi juga untuk UMJ khususnya FISIP UMJ, dan masyarakat luas. Atas dedikasi yang begitu tinggi bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan instansi pendidikan, UMJ khususnya FISIP UMJ memberikan apresiasi setinggi-tingginya dan mengucapkan terima kasih kepada Dr. Retnowati WD Tuti, M.Si.

Takziah secara daring digelar oleh FISIP UMJ untuk mengenang dan mendoakan almarhumah Retno, Minggu (07/08) malam, dengan mengundang perwakilan keluarga dan kerabat almarhumah Retno. Rektor UMJ beserta jajarannya, Dekan beserta keluarga besar FISIP UMJ, mahasiswa FISIP UMJ khususnya Program Studi Administrasi Publik dan Program Studi Magister Administrasi dan seluruh sivitas akademika UMJ yang mengenal sosok Retno turut hadir menyimak dan memberikan doa.

Pada kesempatan tersebut, Dekan FISIP UMJ, Dr. Evi Satispi, M.Si., sekaligus murid dan rekan kerja memberikan kesaksian tentang sosok almarhumah semasa hidupnya berkiprah dalam bidang ilmu pengetahuan dan juga untuk kemajuan FISIP UMJ. “Sudah selayaknya beliau dipanggil Profesor, dari keilmuan dan pengalamannya yang luar biasa. Kami di FISIP sudah menganggapnya sebagai guru besar,” ungkap Evi dengan masih dalam suasana berkabung.

Anak pertama Retno, Dyas, mewakili keluarga besarnya hadir dan memberikan kata sambutan. Dyas menceritakan sosok ibunda yang masih semangat menyelesaikan tugas-tugasnya sebagai dosen sekaligus Ketua Program Studi Magister Administrasi, dan menyelesaikan penelitian yang sedang dilakukan, walaupun dalam keadaan sakit. “Sampai beliau mengalami penurunan kesadaran. Beliau masih merasa bertanggung jawab atas penelitian,” ungkap Dyas menahan kesedihan.

Dyas juga menghaturkan ucapan permohonan maaf dan terima kasih kepada keluarga besar FISIP UMJ dan UMJ atas persaudaraan yang terjalin dengan almarhumah Retno.

Kesan positif terhadap sosok almarhumah Retno dan kesedihan mendalam juga datang dari Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si. Menurutnya, banyak yang bisa diteladani dari sosok almarhumah Retno.

“Saya selalu mendapat contoh dari Bu Retno. Pertama, menengok orang sakit. Beliau sangat ringan tangan kalau untuk menengok orang sakit. Ini pelajaran untuk kita semua. Memang hadis nya jelas. Hal hal baik memang berat dilakukan,” jelas Ma’mun.

Hal lainnya yang menjadi poin penting dalam meneladani almarhumah Retno adalah takziah dan silaturrahim. “Bu Retno punya kelebihan dari sisi ini,” ujar Ma’mun seraya mengenang kebaikan almarhumah Retno.

Di mata Ma’mun, almarhumah Retno adalah sosok yang ulet dan memiliki semangat tinggi dalam mencapai target. “Orangnya sangat ulet. Kita yang muda-muda itu harus meneladani. Keluarga besar UMJ merasa kehilangan betul sosok Bu Retno,” ungkap Ma’mun.

Suasana takziah semakin haru dikala sahabat, kerabat, dan kolega memberikan ungkapan kesedihan dan pengalaman tak terlupakan bersama sosok almarhumah Retno. Kolom chat ruang virtual pada malam itu dipenuhi kesan dan kenangan para mahasiswanya. Selama menjalankan tugas dan peran sebagai pendidik, ia selalu berpesan pada para mahasiswanya untuk menyelesaikan studi tepat waktu. Bahkan ia tak ragu untuk menghubungi mahasiswanya satu per satu untuk menanyakan kabar penelitian (skripsi maupun thesis) dan memberikan dorongan agar para mahasiswanya segera menyelesaikannya. Retno selalu bersemangat untuk menghadiri sidang skripsi yang digelar secara luring. Bukan hanya itu, menurut salah satu pengakuan mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Adminstrasi angkatan 2020, almarhumah Retno berhasil mendorong para mahasiswanya lulus tepat waktu.

Ungkapan positif dan kenangan terus berdatangan dari mahasiswa, dosen, sahabat, kerabat dan kolega almarhumah Retno. Mengakhiri takziah, Dekan Fakultas Agama Islam UMJ, Dr. Sopa, M.Ag., memberikan tausyiah dan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Dr. Saiful Bahri, Lc. MA. (DN/KSU)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/fisip-umj-gelar-takziah-virtual-mengenang-dr-retnowati-wd-tuti-m-si/

Kategori
Opini

Pemilih Muda dan Literasi Politik Digital

Ahmad Ali Imron, Pranata humas dan alumnus magister Komunikasi Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta

DIPERKIRAKAN pemilih muda akan mendominasi pada gelaran Pemilu 2024. Jumlah mereka diprediksi akan menyentuh angka 60% dari keseluruhan pemilih tetap. Hal ini tentu menjadi kesempatan dan perhatian bagi peserta pemilu atau partai politik. Seyogyanya tidak hanya berkompetisi untuk merebut perhatian dan suara mereka, namun peserta pemilu juga harus memberikan literasi politik digital yang baik dan sehat.  

Sekitar satu dekade terakhir, kita telah menyaksikan bagaimana politik elektoral telah menjadi arena ketika kebenaran dan kebohongan berkelindan, sehingga melahirkan kebingungan, konflik sosial, dan polarisasi di masyarakat. Pemilu di pelbagai negara di dunia termasuk Indonesia telah menjadi arena politik post truth, karena batas antara kebenaran dan kebohongan menjadi kabur. 

Politik tidak lagi mengutamakan wacana rasional melainkan argumentasi bersifat emosional yang berakar pada ketakutan, kekhawatiran, dan kebingungan masyarakat. Kondisi ini juga didorong oleh kehadiran teknologi komunikasi digital berbasis internet yang memungkinkan sumber informasi tidak lagi terpusat di satu titik saja, melainkan menyebar di mana-mana. Ruang terbuka siber diyakini oleh politisi sebagai ruang yang efektif untuk melakukan komunikasi politik, kampanye, dan meraih dukungan. Bagi publik, ruang siber digunakan untuk aktualisasi diri dan memberikan dukungan kepada kandidat yang didukungnya.

Pemilih muda 

Pemilih muda pada Pemilu 2024 dikelompokkan menjadi dua generasi. Pertama, generasi milenial yang lahir dalam rentang waktu 1981-1996. Generasi ini disebut juga generasi Y yang sudah mengenal teknologi seperti komputer, video games, dan smartphone. Kedua, generasi Z yang lahir dalam rentang waktu 1997-2012. Generasi Z adalah generasi setelah generasi milenial yang merupakan generasi peralihan generasi milenial dengan teknologi yang semakin berkembang.

Menurut riset dari Data Reportal, jumlah pengguna media sosial (medsos) di Indonesia menyentuh angka 191,4 juta pada Januari 2022. Angka tersebut ini dilaporkan setara dengan 68,9% total populasi di Indonesia. Riset lain yang dilakukan oleh agensi marketing We Are Social dan Hootsuite mengungkapkan, separuh penduduk di Indonesia sudah aktif menggunakan medsos dengan generasi milenial dan generasi Z mendominasi sebagai pengguna media sosial terbanyak. 

Sedangkan dalam hal partisipasi politik, data dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) juga menunjukkan jumlah pemilih muda (baca: milenial) pada Pemilu 2019 sudah mencapai 70–80 juta jiwa dari 193 juta pemilih. Itu artinya 35%–40% pemilih muda sudah mempunyai kekuatan dan memiliki pengaruh besar terhadap hasil pemilu. Kita yakin pemilih muda tidak apatis terhadap politik, namun untuk meningkatkan partisipasi mereka dalam bidang politik diperlukan cara yang berbeda pula untuk mengikuti zamannya.

Urgensi literasi politik digital

Berkaca pada Pemilu 2019, sebagian kalangan memprediksi Pemilu 2024 khususnya pada masa kampanye, sebaran berita bohong (hoaks) dan disinformasi akan semakin meningkat. Tentu kita berharap prediksi itu meleset. Karena kita semua tidak ingin masyarakat semakin terpolarisasi akibat ulah kepentingan politik tertentu yang tidak sehat dan kurang bertanggung jawab.

Pengejawantahan literasi politik digital yang baik menjadi vital keberadaannya dalam kondisi masyarakat dan kaum muda Indonesia saat ini dan ke depan. Para elite politik, parpol, penyelenggara pemilu, dan stakeholder terkait tentu memiliki tanggung jawab dan harus selalu mengupayakannya. Literasi politik digital merupakan aktivitas sosialisasi informasi dan edukasi di dunia digital. 

Selain itu disertai diskusi tentang pelbagai persoalan yang berkaitan dengan politik untuk menciptakan pribadi yang melek politik, tidak mudah dipecah belah. Dengan begitu mereka menjadi warga negara yang cerdas, kritis, bersikap dewasa, sadar akan hak dan kewajiban serta konstruktif dalam memandang politik dan kekuasaan. 

Literasi politik digital dalam konteks pemilu dapat dipahami sebagai kemampuan masyarakat untuk mendefinisikan kebutuhan mereka akan substansi politik terutama terkait pemilu. Mengetahui strategi pencarian informasi apa, siapa, bagaimana, dan mengapa mereka harus memilih. Memiliki kemampuan untuk mengakses informasi seputar figur yang akan mewakili mereka nantinya. 

Kemudian mampu membandingkan dan mengevaluasi pelbagai tawaran politik yang mereka hadapi. Selanjutnya, diharapkan mampu mengorganisasikan, membuat sintesis, serta membentuk jejaring pemilih rasional dalam proses transaksional dengan calon pemimpin yang akan diberi mandat kekuasaan oleh mereka. 

Dari sinilah medsos memiliki peran penting dan efektif dalam praktik literasi politik. Medsos adalah ruang publik baru dalam proses penguatan demokrasi di dunia siber. Internet dapat menjadi perantara terbentuknya struktur masyarakat emansipatif, bijak, dan bebas dari dominasi. Pemilih muda bisa berekspresi meluangkan pengetahuan, sikap, dan kemampuan mereka dengan bebas tanpa ada rasa canggung dengan meliputi pemahaman terkait politik dan demokrasi partisipatif. Di situ juga warga negara mengetahui bagaimana pemerintahan bekerja secara seharusnya, mengetahui dan berlaku kritis terkait isu-isu krusial yang berkembang.

Kemudahan penggunaan medsos seharusnya sejalan dengan upaya memberikan informasi yang benar, tidak mengabaikan etika dan kebenaran informasi sebelum disampaikan kepada masyarakat dan pemilih muda sebagai pengguna medsos. Hal ini sebagai upaya untuk memberikan edukasi politik yang baik. 

Dalam hal keluasan jangkauan, medsos seharusnya dimanfaatkan untuk membangun jaringan komunikasi politik yang memberikan wawasan dan edukasi positif tentang politik dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Ikatan stratifikasi politik yang melekat di antara pengguna medsos, selayaknya digunakan untuk membangun prinsip keterbukaan komunikasi demi mencapai masyarakat informasi yang cerdas dan demokratis. Semoga.

Sumber: https://mediaindonesia.com/opini/513375/pemilih-muda-dan-literasi-politik-digital

Kategori
Opini

Semangat Bernegara Ala Muhammadiyah

Muktamar Muhammadiyah ke-48 yang akan digelar di Surakarta, Jawa Tengah, pada 18-20 November 2022, gemanya sudah mulai terasa dalam sebulan terakhir ini. Berbagai kegiatan diselenggarakan untuk menyambut perhelatan yang salah satu agenda terpentingnya adalah pemilihan pimpinan persyarikatan untuk periode 2022-2027. Siapa yang bakal dipilih muktamirin, saya yakin pastilah merupakan kader-kader terbaik Muhammadiyah.

Dalam suasana kemeriahan menyambut muktamar yang sempat tertunda dua tahun akibat pandemi Covid-19 itu, pada minggu pertama Agustus ini saya mendapat kehormatan untuk berbicara pada  acara  yang diselenggarakan Ikatan Mahasiswa Muhammdiyah (IMM) dan  Universitas Muhammadiyah Jakarta. Tema kedua acara ini bertalian dengan politik di Tanah Air, khususnya politik umat Islam. Dalam tulisan ini, saya akan fokus pada bagaimana  pandangan Muhammadiyah terhadap eksistensi Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila ini. Hemat saya, ini merupakan salah satu sumbangan terpenting yang diberikan Muhammadiyah, dalam konteks kehidupan bernegara kita sekarang dan yang akaan datang.

Dalam konteks ini, rujukan utama saya adalah sebuah risalah bertajuk Negara Pancasila sebagai Dar Al-Ahadi wa Al-Syahadah, yang diputuskan dalam muktamar Muhammadiyah ke-47 tahun 2015 di Makassar, Sulawesi Selatan. Pemikiran Negara Pancasila ini disusun berdasarkan pandangan “Islam berkemajuan” yang menjadi perspektif keislaman Muhammadiyah dewasa ini. Konsep Negara Pancasila ini diharapkan menjadi  rujukan dan orientasi pemikiran serta tindakan, khususnya  bagi warga Muhammadiyah dan umumnya umat Islam di Tanah Air,  dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Secara khusus saya memperoleh buku ini ketika kami, pimpinan MPR RI, bersilaturahim ke kantor PP Muhammadiyah  di Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat, pada 16 Desember 2019. Waktu itu kami disambut Ketua Umum PP Muhammadiyah Prof. Dr.  Haedar Nasir yang didampingi sejumlah anggota pimpinan teras Muhammadiyah lainnya. Banyak hal yang kami diskusikan, antara lain soal kebangsaan dan amandemen terbatas UUD 1945. Berikut ini adalah beberapa hal pokok yang perlu kita ketahui dari buku Negara Pancasila, yang merupakan buah dari ijtihad kolektif para pemimpin Muhammadiyah.

Dalam pandangan Muhammadiyah, lahirnya Negara Kesatuan Republik Indonesia dijiwai oleh spirit keruhanian sebagaimana tertuang dalam alinea awal pembukaan UUD 1945: “Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan peri-kemanusiaan dan peri-keadilan. Dan perjuangan pergerakan kemerdekaan Indonesia telah sampailah kepada saat yang berbahagia dengan selamat sentosa menghantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang kemerdekaan Negara Indonesia, yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur. Atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan dengan didorongkan oleh keinginan luhur, supaya berkehidupan kebangsaan yang bebas, maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaannya.”

Dalam pandangan Muhammadiyah, diktum-diktum dalam Pembukaan UUD 1945 itu sungguh penting dan mendasar karena mengandung jiwa, filosofi, pemikiran, dan cita-cita bernegara. Oleh karena diktum-diktum dasar itu harus dihayati dan diwujudkan dalam kehidupan kebangsaan oleh seluruh warga dan penyelenggara negara. Sebab  dalamnya terkandung suasana kebatinan dan spiritualitas yang didasari jiwa keagamaan dari para pendiri bangsa. Mereka  mengakui bahwa kemerdekaan dan berdirinya negara Indonesia,  merupakan berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa, selain atas dorongan keinginan luhur dari seluruh rakyat. Jika dirujuk pada sila pertama Pancasila, Ketuhanan Yang Maha Esa, maka negara Indonesia itu tidak dapat dipisahkan dari jiwa, pikiran, dan nilai-nilai ketuhanan dan keagamaan yang berlandaskan Tauhid. Spirit ruhaniah itu makin kuat ketika  dikaitkan dengan pasal 29 UUD 1945 yang mengakui keberadaan dan kemerdekaan umat beragama untuk menjalankan keyakinan dan kepercayaan agamanya. Dalam Pembukaan UUD 1945 itu terkandung esensi nilai-nilai ketuhanan yang kuat, sehingga Indonesia dapat dikatakan sebagai negara Pancasila yang religius. Bukan negara sekuler yang memisahkan atau menjauhkan nilai-nilai ketuhanan dan keagamaan dari denyut nadi kehidupan kebangsaan dan kenegaraan.

Lebih jauh, Muhammadiyah memandang bahwa Pancasila, yang menjadi falsafah bangsa dan dasar negara, sejalan dengan ajaran Islam. Sila Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang adil dan beradab, persatuan Indonesia, Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan, dan Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia; secara esensi selaras dengan nilai-nilai ajaran Islam. Negara Pancasila yang mengandung jiwa, pikiran, dan citacita luhur sebagaimana termaktub dalam Pembukaan UUD 1945, menurut Muhammadiyah, dapat diaktualisasikan sebagai “Baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur”  yang berkehidupan maju, adil, makmur, bermartabat, dan berdaulat dalam naungan ridha Allah SWT.

Kedudukan Negara Pancasila

Muhammadiyah secara eksplisit menyatakan bahwa Negara Pancasila sebagai dar al-‘ahdi wa al-syahadah.  Yakni sebagai  hasil konsensus nasional (dar al-‘ahdi),  dan tempat pembuktian atau kesaksian (dar al-syahadah) untuk menjadi negeri yang aman dan damai (dar al-salam) menuju kehidupan yang maju, adil, makmur, bermartabat, dan berdaulat dalam naungan ridla Allah SWT. Dikatakan, bahwa negara ideal yang dicita-citakan Islam adalah negara yang  diberkahi Allah karena penduduknya beriman dan bertaqwa (QS Al-A’raf: 96), beribadah dan memakmurkannya (QS Adz-Dzariyat: 56; Hud: 61), menjalankan fungsi kekhalifahan dan tidak membuat kerusakan di dalamnya (QS AlBaqarah: 11,30), memiliki relasi hubungan dengan Allah (hablun minallah) dan dengan sesama (hablun minannas) yang harmonis (QS Ali Imran: 112), mengembangkan pergaulan antar komponen bangsa dan kemanusiaan yang setara dan berkualitas taqwa (QS Al-Hujarat 13), serta menjadi bangsa unggulan bermartabat, khairu ummah (QS Ali Imran: 110).

Negara Indonesia yang penduduknya mayoritas Muslim tersebut dalam konteks keislaman dan keindonesiaan harus terus dibangun menjadi Negara Pancasila yang Islami dan berkemajuan menuju peradaban utama bagi seluruh rakyat. Pancasila sebagai dasar Negara Republik Indonesia adalah ideologi negara yang mengikat seluruh rakyat dan komponen bangsa. Pancasila bukan agama, tetapi substansinya mengandung dan sejalan dengan nilai-nilai ajaran Islam, yang menjadi rujukan ideologis dalam kehidupan kebangsaan yang majemuk. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa Pancasila itu Islami karena substansi pada setiap silanya selaras dengan nilai-nilai ajaran Islam. Dalam Pancasila terkandung ciri keislaman dan keindonesiaan yang memadukan nilai-nilai ketuhanan dan kemanusiaan (humanisme religius), hubungan individu dan masyarakat, kerakyatan dan permusyawaratan, serta keadilan dan kemakmuran. Melalui proses integrasi keislaman dan keindonesiaan yang positif itu maka umat Islam Indonesia sebagai kekuatan mayoritas dapat menjadi uswah hasanah  dalam membangun Negara Pancasila menuju cita-cita nasional yang sejalan dengan idealisasi baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur.

Segenap umat Islam, termasuk di dalamnya Muhammadiyah, harus berkomitmen menjadikan Negara Pancasila sebagai atau negara tempat bersaksi dan membuktikan diri dalam mengisi dan membangun kehidupan kebangsaan yang bermakna menuju kemajuan di segala bidang kehidupan. Dalam Negara Pancasila sebagai Darus Syahadah, umat Islam harus siap bersaing (fastabiqul khairat) untuk mengisi dan memajukan kehidupan bangsa dengan segenap kreasi dan inovasi yang terbaik. Dalam hal ini Muhammadiyah sebagai komponen strategis umat dan bangsa mempunyai peluang besar untuk mengamalkan etos fastabiqul khairat itu dan tampil menjadi a leading force atau kekuatan yang berada di garis depan untuk mengisi dan memimpin Negara Pancasila menuju kehidupan kebangsaan yang maju, adil, makmur, bermartabat, dan berdaulat sejajar dengan negara-negara lain yang telah maju dan berperadaban tinggi.

Dalam kenyataan hidup berbangsa dan bernegara nilai-nilai Pancasila belum banyak diimplementasikan sehingga penyelenggaraan pemerintahan masih diwarnai penyimpangan antara lain terlihat dari maraknya praktik-praktik korupsi, kekerasan, skandal moral, friksi-friksi dalam masyarakat, eksploitasi sumber daya alam secara tak bertanggungjawab, kemiskinan, dan belum terwujudnya pemerataan atas hasil pembangunan nasional. Sebagian elite dan warga menunjukkan perilaku aji mumpung, menerabas, serta mengedepankan kepentingan diri dan kroni yang merusak sendi-sendi kehidupan bangsa dan negara. Sementara kehidupan sosial politik, ekonomi, dan budaya cenderung serba liberal. Pancasila dengan lima silanya yang luhur itu harus ditransformasikan ke dalam seluruh sistem kehidupan nasional sehingga terwujud Indonesia sebagai bangsa dan negara yang benar-benar Berketuhanan Yang Maha Esa, Berperikamanusiaan yang adil dan beradab, Berpersatuan Indonesia, Berkerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan, serta Berkeadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Pancasila harus diberi pemaknaan nilai dan aktualisasi secara terbuka dan dinamis sehingga dapat menjadi rujukan dan panduan yang mencerdaskan, memajukan, dan mencerahkan kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dalam Negara Pancasila terkandung paham nasionalisme yang menjunjung tinggi nilai-nilai dan orientasi kebangsaan serta menjadi bingkai pandangan negara-bangsa. Paham nasionalisme serta segala bentuk pemikiran dan usaha yang dikembangkan dalam membangun Indonesia haruslah berada dalam kerangka dasar Negara Pancasila dan diproyeksikan secara dinamis untuk terwujudnya cita-cita nasional tahun 1945. Nasionalisme bukanlah doktrin mati sebatas slogan cinta tanah air minus pembuktian. Nasionalisme harus dimaknai dan difungsikan sebagai spirit, pemikiran, dan tindakan untuk membangun Indonesia secara amanah dan bertanggungjawab menuju terwujudnya cita-cita nasional di tengah badai masalah dan tantangan zaman.

Nasionalisme yang bertumpu pada jiwa dan cita-cita kemerdekaan itu harus mampu menghilangkan benih-benih separatisme dan penyimpangan dalam bernegara. Segala bentuk separatisme yang ingin memisahkan diri dari Indonesia dan mencita-citakan bentuk negara yang lain sesungguhnya bertentangan dengan komitmen nasional dan cita-cita proklamasi kemerdekaan. Demikian pula setiap bentuk penyelewengan dalam mengurus negara seperti korupsi, kolusi, nepotisme, penjualan aset-aset negara, pengrusakan sumber daya alam dan lingkungan, penindasan terhadap rakyat, otoritarianisme, pelanggaran hak asasi manusia, tunduk pada kekuasaan asing, serta berbagai tindakan yang merugikan hajat hidup bangsa dan negara merupakan pengkhianatan terhadap nasionalisme dan cita-cita kemerdekaan.

Muhammadiyah sebagai kekuatan strategis umat dan bangsa berkomitmen untuk membangun Negara Pancasila dengan pandangan Islam yang berkemajuan. Islam yang berkemajuan menyemaikan benih-benih kebenaran, kebaikan, kedamaian, keadilan, kemaslahatan, kemakmuran, dan keutamaan hidup secara dinamis bagi seluruh umat manusia. Islam yang menjunjung tinggi kemuliaan manusia baik laki-laki maupun perempuan tanpa diskriminasi. Islam yang menggelorakan misi anti perang, anti terorisme, anti kekerasan, anti penindasan, anti keterbelakangan, dan anti terhadap segala bentuk pengrusakan di muka bumi seperti korupsi, penyalahgunaan kekuasaan, kejahatan kemanusiaan, eksploitasi alam, serta berbagai kemungkaran yang menghancurkan kehidupan. Islam yang secara positif melahirkan keutamaan yang memayungi kemajemukan suku bangsa, ras, golongan, dan kebudayaan umat manusia di muka bumi. Billahi fi sabilil haq, fastabiqul khairat.

Selamat menyambut muktamar ke-48.

Sumber : https://umj.ac.id/opini/semangat-bernegara-ala-muhammadiyah/

Kategori
Berita Kampus

Semarak Hari Bermuhammadiyah II Universitas Muhammadiyah Jakarta

Universitas Muhammadiyah Jakarta melaksanakan Hari Bermuhammadiyah II pada Sabtu (6/8) bertempat di Masjid At-taqwa Gedung Cendekia UMJ. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP UMJ) pada kesempatan tersebut mendapat giliran sebagai penyelenggara Hari Bermuhammadiyah II. Dihadiri sekitar ratusan orang yang terdiri dari sivitas akademika UMJ, warga Muhammadiyah Jabodetabek, dan ortom Muhammadiyah, acara berlangsung hangat dengan suasana kekeluargaan.

Dr. Evi Satispi, M.Si., Dekan FISIP UMJ, menyampaikan harapan atas terselenggaranya Hari Bermuhammadiyah II ini. “Dengan terselenggaranya Hari Bermuhammadiyah diharapkan adanya pembaharuan untuk negara dan bangsa, serta dapat membantu pemilu 2024 dengan jajarannya yang berpatisipasi dalam pemilu tersebut,” harap Evi.

Dekan FISIP UMJ, Dr. Evi Satispi, M.Si. saat memberikan sambutan pada Hari Bermuhammadiyah II, Sabtu, 06 Agustus 2022.

Pada kesempatan tersebut, Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod M.Si menjelaskan bahwa Hari Bermuhammadiyah (HBM) akan rutin diselenggarakan oleh UMJ setiap dua bulan sekali. “HBM yang pertama berbarengan dengan Halal Bihalal UMJ. HBM ini akan menjadi festival bagi warga Muhammadiyah se-Jabodetabek,” kata Mam’un.

Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si. saat memberikan sambutan pada Hari Bermuhammadiyah II, Sabtu, 06 Agustus 2022.

Menurutnya, festival yang disebut menggambarkan suasana Hari Bermuhammadiyah yang meriah dan menyenangkan. Pelaksanaan Hari Bermuhammadiyah nantinya akan dilaksanakan secara bergilir oleh fakultas-fakultas. Hari Bermuhammadiyah sekaligus menjadi agenda penandatangan MoU dengan BPJS Kesehatan dan peresmian program Youth Leader Scholarship (YLS).

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Prof. Dr. KH. Abdul Mu’ti, M.Ed., secara resmi meluncurkan program YLS dengan menabuh bedug dan dilanjutkan oleh Rektor UMJ, Direktur SDM dan Umum BPJS Kesehatan, Dr. Andi Afdal, MBA, AAK., dan Direktur Risk and Compliance Bank Mega Syariah, Marjana.

YLS adalah beasiswa unggulan UMJ sebagai upaya menciptakan sumber daya manusia, terkhusus siswa yang cerdas, berkualitas, dan berjiwa sosial.

Menambah kegembiraan warga Muhammadiyah, khususnya UMJ, pada kesempatan yang sama, Bank Mega Syariah melalui Marjana, selaku Direktur Risk and Compliance Bank Mega Syariah, menyerahkan dana hibah untuk pengembangan fasilitas olahraga di UMJ. “Peresmian lapangan nantinya akan ditandai dengan friendly match antara UMJ dengan Bank Mega Syariah,” ucap Ma’mun

Direktur Risk and Compliance Bank Mega Syariah, Marjana menyerahkan dana hibah untuk pengembangan fasilitas olahraga di UMJ, Sabtu, 06 Agustus 2022.

Marjana menjelaskan bantuan ini sebagai tanda kontribusi Bank Mega Syariah untuk kemajuan UMJ. “Kami ingin ikut berkontribusi mengembangkan kemajuan UMJ. Nantinya kita bisa membuka ruang kerja sama di bidang lainnya,” ucap Marjana. Puncak kegiatan diisi dengan ceramah kebangsaan yang disampaikan oleh Arsul Sani, Wakil Ketua MPR RI dan Prof. Dr. KH Abdul Muti, M.Ed., Sekretaris Umum PP. Muhammadiyah.

Hari Bermuhammadiyah turut disemarakkan dengan gelaran bazar yang bertempat di Plaza UMJ (di depan Gedung FISIP UMJ). Terdapat 10 (sepuluh) tenant bazaar yang menjual berbagai jenis produk seperti makanan dan minuman hingga pakaian, serta tersedia pula cek kesahatan gratis. Produk dari bazzar dapat dibeli dengan kupon yang didapat oleh seluruh peserta dalam kegiatan ini, yang menjadi penambah kesan kekeluargaan, riang dan gembira bagi seluruh peserta. (JD)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/semarak-hari-bermuhammadiyah-ii-universitas-muhammadiyah-jakarta/

Kategori
Berita Kampus

UMJ dan BPJS Kesehatan Tandatangani MoU untuk Peningkatan Sumber Daya Manusia

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menyelenggarakan Hari Bermuhammadiyah II yang bertajuk Menyongsong Muktamar Muhammadiyah Ke-48: Tajdid Politik untuk Indonesia Beradab dan Bermartabat. Agenda ini digelar di Masjid At-Taqwa Gedung Cendekia Center UMJ, pada Sabtu (6/8/2022) yang dihadiri oleh sivitas akademika, warga Muhammadiyah sekitar Jabodetabek, dan Ortom Muhammadiyah.

Rangkaian acara Hari Bermuhammadiyah II salah satunya diisi dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara UMJ dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Kedua belah pihak bekerja sama dalam lingkup peningkatan sumber daya manusia, pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat, pengembangan, penelitian, penerbitan dan publikasi ilmiah, studi jaminan kesehatan nasional oleh kedua belah pihak.

Dr. Ma’mun Murod, M.Si. (Rektor UMJ) mewakili UMJ dan Dr. Andi Afdal, MBA, AAK. (Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum BPJS Kesehatan) mewakili BPJS Kesehatan melakukan penandatanganan, dan disaksikan oleh Prof. Dr. KH. Abdul Mu’ti, M.Ed. (Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah) dan Dr. Rini Fatma Kartika, S.Ag., M.H. (Wakil Rektor III UMJ).

Dr. Andi Afdal, MBA, AA., selaku Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum BPJS Kesehatan mengatakan, bahwa MoU ini sebagai bentuk mempererat hubungan dengan UMJ agar bermanfaat khususnya di bidang pendidikan dan kesehatan. “Kerja sama ini sangat penting dari kampus (UMJ) untuk perbaikan BPJS Kesehatan, karena teman-teman (mahasiswa) memiliki kompetensi akademik dan penelitian yang bagus. Ini akan bermanfaat luar biasa untuk BPJS Kesehatan dan pembangunan kesehatan di tengah masyarakat”, tutur Andi.

Lebih lanjut, Andi berharap kerja sama ini menjadi perbaikan untuk setiap kondisi demografi di Indonesia. “Kami (BPJS Kesehatan) berharap cukup besar, ya. Terutama Muhammadiyah (UMJ) yang memiliki jaringan luas untuk membantu bukan hanya di kota besar, tetapi untuk daerah pedalaman juga, misalnya daerah Timur. Ini menjadi perbaikan untuk setiap kondisi demografi di Indonesia yang berbeda-beda”, tutup Andi.

Penandatanganan MoU tersebut selaras dengan maksud tajuk Hari Bermuhammadiyah II, yaitu sebagai bentuk donasi pemikiran dan semangat humanisasi dan liberasi Muhammadiyah dalam konteks kehidupan keumatan, kebangsaan, dan kemanusiaan universal serta upaya untuk mewujudkan sistem politik yang kompatibel dengan kepentingan nasional. (QF/KSU)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/umj-dan-bpjs-kesehatan-tandatangani-mou-untuk-peningkatan-sumber-daya-manusia/

Kategori
Berita Kampus

UMJ Luncurkan Youth Leader Scholarship di Hari Bermuhammadiyah

Sabtu (06/08), bersamaan dengan rangkaian acara Hari Bermuhammadiyah II yang dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, dosen, dan tenaga kependidikan, UMJ resmi meluncurkan program Youth Leader Scholarship (YLS). Program beasiswa yang ditujukan bagi calon pemimpin muda masa depan untuk mengembangkan potensi dan kapasitas di UMJ.

Sebagai salah satu amal usaha, UMJ turut bertanggung jawab dalam mensyiarkan agama Islam dan dakwah Muhammadiyah. Bersamaan dengan Hari Bermuhammadiyah II, peluncuran YLS semakin menambah esensi dakwah Muhammadiyah. Program YLS merupakan wujud pengejawantahan syiar dakwah Muhammadiyah, sebab YLS dirancang untuk menciptakan calon pemimpin muda masa depan demi memenuhi kebutuhan umat. Melalui program ini diharapkan dapat menghasilkan pemimpin muda Indonesia yang cerdas baik intelektual, spiritual maupun sosial.

Program YLS akan mewadahi siswa/i lulusan SMA/MS/SMK/sederajat, yang pernah menjadi Ketua/Sekretaris Organisasi Siswa Intra Sekolah atau Ketua/Sekretaris Ikatan Pelajar Muhammadiyah. Potensi kepemimpinan yang dimiliki oleh para siswa tersebut perlu difasilitasi salah satunya dengan memberikan beasiswa untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi.

Tidak hanya sekedar mendapatkan beasiswa, penerima YLS akan difasilitasi dalam kegiatan pengembangan kompetensi diantaranya kelas kepemimpinan, keterlibatan dalam organisasi kemahasiswaan, keterlibatan dalam riset dan pengabdian masyarakat, dan kelas pengembangan soft skill dan hard skill.

Program YLS diresmikan secara simbolis oleh Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Prof. Dr. KH. Abdul Mu’ti, M.Ed. “Atas nama PP Muhammadiyah dan hamba Allah yang telah menjadi donatur untuk Youth Leader Scholarship, selaku ketua BPH UMJ, pada hari ini secara resmi kita luncurkan Program YLS. Mudah-mudahan program ini bisa menjadi salah satu program unggulan UMJ dan salah satu komitmen UMJ untuk melahirkan kader pemimpin bangsa yang berkualitas,” ungkap Mu’ti kemudian dilanjutkan dengan menabuh bedug sebagai simbolis peresmian program YLS.

Penabuhan bedug kemudian dilanjutkan dengan Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si., Direktur SDM dan Umum BPJS Kesehatan, Dr. Andi Afdal, MBA, AAK., dan Direktur Risk and Compliance Bank Mega Syariah, Marjana yang juga turut hadir dan terlibat dalam Hari Bermuhammadiyah II yang digelar di Masjid At-Taqwa Gedung Cendekia UMJ.

Tahun akademik 2022/2023, UMJ akan menerima 25 siswa bergabung menjadi bagian dari YLS. Pendaftaran dapat dilakukan melalui laman https://s.umj.ac.id/YLS  sampai tanggal 31 Agustus 2022.

Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si., saat ditemui di sela kegiatan mengatakan, “model pemberian beasiswa yang terbilang baru. Ditujukan untuk siswa yang punya kelebihan khusus sebagai aktivis, baik ketua atau sekretaris OSIS dan IPM kalau di (sekolah) Muhammadiyah. Nanti aktivis ini akan berkembang menjadi leader di masa depan. Tentu mereka akan dididik menjadi leader. Juga akan diberikan pelatihan lainnya yang bisa menopang untuk menjadi leader.”

Ma’mun mengajak kepada seluruh siswa lulusan SMA/MA/SMK bergabung dalam program YLS untuk menjadi pemimpin muda masa depan untuk mencapai Indonesia yang maju. (DN/KSU)

Sumber : https://umj.ac.id/berita-universitas/2022/08/umj-luncurkan-youth-leader-scholarship-di-hari-bermuhammadiyah/

Kategori
Berita Kampus

Riana Oktavia Mahasiswi Ilmu Poltik FISIP UMJ Raih Medali pada Kejuaraan Pencak Silat Dunia 2022 di Malaysia

Tim Indonesia berhasil menjadi juara umum dalam ajang 19th World Pencak Silat Championship 2022 yang digelar di Melaka International Trade Centre (MITC) Malaysia pada (25-31/08/2022). Kejuaran itu diikuti lebih dari 500 pesilat dari 40 negara. 

Indonesia berhasil meraih total 11 (sebelas) medali emas, 9 (sembilan) perak, dan 8 (delapan) perunggu. Dalam kejuaran tersebut, Indonesia mengirimkan 37 pesilat untuk tampil, salah satunya berasal dari Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) yang turut menyumbangkan raihan medali perunggu yakni Riana Oktavia, mahasiswi Program Studi Ilmu Politik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Riana berhasil menyabet medali perunggu kategori regu putri bersama Riva Hijriah dan Eny Tri Susilowati. Pada kejuaran tersebut terdapat dua kategori yaitu tanding dan seni. Dalam kategori seni ada beberapa bagian seperti seni tunggal, seni ganda, seni beregu, dan seni solo creative.

“Untuk saya sendiri, kemarin saya megikuti World Pencak Silat Championship 2022 berada di nomor beregu putri,”ujar Riana.

Perjalanan Riana untuk bisa membawa medali dari kejuaraan tersebut tidak mudah. Ia menuturkan bahwa untuk bisa mengikuti pertandingan membutuhkan waktu dan proses yang lama. Ia dituntut untuk melakukan latihan pagi dan sore, tidak lupa menambah porsi latihan individu.

“Kita harus menambah latihan individu seperti memantapkan teknik atau strategi yang kita punya untuk melumpuhkan lawan di gelanggang. Teknik itu harus selalu diasah agar kita selalu terbiasa saat bertemu lawan di gelanggang dan bisa menjadi bekal kita untuk kemenangan,” sambung Riana.

Raihan tersebut tidak lantas membuat Riana puas, ia menyampaikan bahwa masih memiliki target dan harapan yang ingin dicapai yakni menorehkan kembali kemenangan untuk Indonesia. “Membanggakan negara sendiri di kancah dunia dengan event-event besar selanjutnya yang ada di depan sana”.

Wakil Rektor IV UMJ , Dr. Septa Candra, S.H, M.H., mengapresiasi raihan prestasi yang didapatkan oleh Riana yang telah mendapatkan raihan medali perunggu pada kejuaran pencak silat dunia.

“Setiap prestasi mahasiswa itu harus dihargai. Mottonya, tiada hari tanpa prestasi dan tiada prestasi tanpa apresiasi, karena kita akan apresiasi supaya mahasiswa terpacu untuk menciptakan prestasi sesuai minat, bakat, penalaran, sampai kreativitas,” ucap Septa.  (FZ)

Kategori
Agenda Kampus

HARI BERMUHAMMADIYAH II dan Launching Youth Leader Scholarship (YLS)

Universitas Muhammadiyah Jakarta akan menyelenggerakan beberapa agenda pada Sabtu, 6 Agustus 2022.

  1. HARI BERMUHAMMADIYAH  II (Menyongsong Muktamar Muhammadiyah ke 48: Tajdid Politik untuk Indonesia Beradab dan Bermartabat
  2. Launching Youth Leader Scholarship (YLS)
  3. MoU antara UMJ dengan Pemerintah Provinsi Gorontalo dan BPJS Kesehatan